Minggu, 21 Februari 2016

Simeone: Atletico Masih di Trek yang Benar

Madrid - Atletico Madrid tak bisa mengamankan tiga poin saat menjamu Villarreal. Kendati cuma memetik satu poin, Los Colchoneros ada di trek yang benar.

Saat melakoni pertandingan di Vicente Calderon, Senin (22/2/2016), Atletico bermain imbang 0-0 saat melawan Villarreal. Dengan tambahan satu angka ini, tim asal ibukota mulai tertinggal dari Barcelona. Atletico ada di posisi kedua dengan raihan 55 poin, atau berjarak delapan poin dari Barcelona di posisi pertama.

Kendati sudah mulai tercecer, Simeone tetap kalem. Dia menegaskan bahwa misi Atletico musim ini adalah finis tiga besar. Pelatih asal Argentina itu juga senang karena bisa menjaga selisih poin dari Villarreal yang ada di posisi empat klasemen tetap berjarak enam angka.

"Jika kami fokus pada tujuan kami, kami berada di trek kami dan itu akan sulit sampai akhir musim," kata Simeone di Soccerway.

"Jelas kami lebih senang memetik kemenangan, tapi hasil akhirnya menjaga jarak dengan Villarreal tetap enam angka di belakang kami. Berdasarkan misi skuat yang kami patok sejak awal musim, kami solid untuk meraih itu."

"Kecuali Barcelona, yang berbeda dengan semua tim sisa, itu sangat sulit buat kami. Di sana ada Real Madrid, Sevilla, Athletic (Bilbao). Kami mempunyai semua yang kami butuhkan dan itu menjadi lebih sulit untuk mencapai tujuan Anda."

"Jelas bahwa kami datang untuk memetik tiga angka, tapi Villarreal mempunyai pertahanan terbaik di La Liga dan bisa melakukan serangan balik dengan baik," imbuhnya.(cas/nds)
 

0 komentar:

Posting Komentar